Cara Membuat Sitemap Halaman Blog (Peta Situs HTML dan XML)
Cara Membuat Sitemap Blog - Halo blogger, senang bisa bertemu kembali! Pada kesempatan kali ini, Saya mau berbagi panduan untuk membuat sitemap blog, mengirim halaman baru sitemap di blog dan submit peta situs XML ke Google Search Console agar artikel Anda cepat terindeks.
Jadi, Apakah Anda sudah siap untuk mulai belajar blogging?
Sebelum kita mulai, mari kita bersama-sama membahas pertanyaan umum seputar sitemap (peta situs), meliputi.
- Apa itu Sitemap (Peta Situs)?
- Apa perbedaan Sitemap HTML dan XML?
- Apa saja manfaat Sitemap (Peta Situs)?
Itulah, sedikit informasi dari Saya seputar pertanyaan umum sitemap (peta situs) sering kali blogger tanyakan.
Untuk detailnya, nanti kita akan bahas satu persatu.
Yuk, mari mulai simak penjelasannya!
Apa itu Sitemap (Peta Situs)?
Peta situs atau sitemap adalah sebuah navigasi bagian dari situs blog untuk pembaca atau pengunjung bisa lebih mengenal blog Anda dan memahami konten-konten berupa tulisan, gambar maupun video yang Anda sajikan di situs blog.
Kalau kita ibaratkan, sitemap (peta situs) ini Google Maps-nya yang ada di situs blog Anda.
Wih, mantap!
Oh iyah, peta situs ini bukan hanya untuk blog, ada juga peta situs untuk kebutuhan pengindeksan artikel agar muncul di mesin pencari yaitu Peta Situs XML untuk Google Search Console.
Lebih lengkapnya, ada di bawah sini!
Apa perbedaan Sitemap (Peta Situs) HTML dan XML?
Sitemap HTML adalah kumpulan kode pemrograman untuk membuat sebuah +halaman baru tersendiri dengan bentuk tampilan daftar isi artikel-artikel yang ada di situs blog Anda.
Sedangkan, Peta Situs XML adalah bentuk sitemap format XML (Extensible Markup Language) yang dikhususkan untuk mempermudahkan proses pengindeksan situs blog beserta teman-temannya melalui Google Search Console.
Nah, itulah sedikit informasi perbedaan dari sitemap HTML dan XML secara sederhana yang bisa Saya jelaskan.
Apa saja manfaat Sitemap (Peta Situs)?
Sitemap (Peta Situs), baik itu dalam bentuk HTML untuk blog dan XML untuk Google Search Console, sangat banyak sekali manfaatnya, meliputi.
- Pembaca atau pengunjung lebih mudah menjelajahi, mengenal dan memahami situs blog Anda.
- Navigasi terbaik untuk memberikan pengalaman pengguna yang nyaman saat berkunjung ke situs blog Anda.
- Pembaca bisa tahu konten-konten terbaru Anda di situs blog, biasanya ditandai dengan tanggal postingan dan kalimat New atau Terbaru.
- Mendukung optimalisasi situs blog Anda yang besar, jadi pembaca dapat lebih mudah menemukan konten yang diinginkan dan tidak perlu scrolling konten halaman beranda blog.
Itulah, beberapa manfaat bisa Anda peroleh membuat sitemap di situs blog Anda.
Bukan hanya itu, ada juga manfaat Peta Situs XML untuk Google Search Console, meliputi.
- Situs blog dan teman-temannya (segala bentuk isi yang ada di blog Anda) dapat mudah terindeks oleh mesin pencari.
- Meningkatkan dan mendapatkan kunjungan blog Anda secara organik.
- Memberi peluang artikel Anda nongkrong pada halaman pertama mesin pencari (page one).
- Memberikan informasi penting kepada Anda sebagai pemilik blog seputar tautan yang rusak, tidak terindeks, eror dan masukan terkait optimasi mesin pencari.
- Selain memberikan informasi penting tentang masalah di blog, Anda juga bisa memperbaiki masalah ini dan biasanya dengan Validasi Perbaikan pada Google Search Console.
- Memberikan pengalaman pengguna secara keseluruhan, contohnya blog Anda dapat di akses melalui mobile (mobile friendly) dan lainya.
Demikian yang bisa Saya sampaikan seputar beberapa manfaat dari Peta Situs XML.
Semoga ini membantu Anda untuk lebih mengenal dan memahami seputar Sitemap (Peta Situs), baik di blog Anda maupun Google Search Console.
Lanjut!
Cara Membuat Halaman Sitemap Blog
Singkat saja, halaman sitemap adalah sebuah navigasi yang membantu pembaca mudah menjelajahi, mengenal, memahami, menemukan yang mereka cari di situs blog Anda.
Lalu, bagaimana cara membuat sitemap blog?
Berikut ini adalah langkah-langkah membuat halaman sitemap blog untuk blogger dan wordpress.
Cara Membuat Halaman Sitemap Blogger
Langkah ini bisa Anda lakukan melalui ponsel pintar, komputer atau laptop yang Anda miliki, yuk simak!
- Silahkan Login atau Masuk ke Blogger.com.
- Pilih ikon strip tiga sebelah kiri, silahkan Anda pilih menu Halaman atau Pages.
- Buat +Halaman Baru atau +New Page, tulis judul halaman Sitemap.
- Selesai? Silahkan ubah ke Tampilan HTML melalui ikon pensil sebelah kiri layar.
- Berikutnya, silahkan Anda cari atau pilih Script Sitemap HTML yang Saya sediakan di bawah ini.
Script Sitemap HTML Keren
Berikut ini ada beberapa script sitemap HTML keren yang bisa Anda pilih untuk kebutuhan Halaman Sitemap.
Pertama, ada sitemap HTML dari Mas Sugeng.
Kedua, ada sitemap HTML dari Rolmeteamedia Versi 1.
Ketiga, ada sitemap HTML masih dari Rolmeteamedia dengan Versi 2.
Keempat, ada sitemap HTML dari PenaindiGo Versi 1.
Terakhir, ada sitemap HTML masih dari PenaindiGo Versi 2.
Oke, itulah beberapa script yang bisa Anda gunakan untuk kebutuhan Halaman Sitemap di situs blog.
Lanjut, yuk!
Cara Memasang Script Sitemap HTML di Blogger
- Silahkan lakukan Salin atau Copy pilihan script sitemap HTML keren yang Anda mau.
- Selesai? Silahkan kembali pada halaman utama blogger.
- Pilih ikon strip tiga, lalu pilih menu Halaman atau Pages.
- Buka halaman yang telah Anda buat sebelumnya, yakni halaman Sitemap.
- Ubah ke Tampilan HTML, silahkan pilih ikon pensil sebelah kiri.
- Kemudian klik kanan lalu Tempel atau Paste script sitemap HTML.
- Selanjutnya, Anda pilih ikon pesawat kertas sebeleah kanan atau Publikasikan.
- Mau melihat hasil halaman sitemap Anda? Silahkan pilih menu ikon mata sebelah kanan atau Pratinjau.
- Selesai.
Selamat ya Anda berhasil memasang script HTML untuk halaman sitemap di blogger!
Cara Membuat Halaman Sitemap Wordpress
Tidak hanya blogger saja, membuat halaman sitemap untuk wordpress juga ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan secara mudah.
Tanpa basa dan basi langsung saja kita simak!
Sebelum kita mulai, ada sedikit informasi seputar pembuatan sitemap di wordpress ini bisa Anda akses melalui komputer atau laptop agar lebih memudahkan.
Membuat Sitemap Wordpress Plugin "Google XML Sitemap"
Pada langkah pertama ini, kita akan menggunakan cara membuat sitemap di wordpress melalui plugin bernama Google XML Sitemap dari Arne Branchhold.
Yuk, mulai!
- Silahkan Login atau Masuk ke WordPress.
- Cari menu Plugin, sudah ketemu?
- Silahkan pilih Add Newatau Tambah Baru.
- Nah, menuju kolom pencarian di sana Anda silahkan tulis Google XML Sitemaps.
- Pilih Instal Sekarang lanjutkan memilih Aktifkan atau Activate.
- Buka menu Setelan atau Settings, Anda scrolling ke bawah.
- Pilih menu XML-Sitemap dan buka.
- Selesai. Selamat Anda sudah berhasil membuat sitemap di wordpress!
Oke berikutnya, langkah-langkah untuk membuat sitemap blog di wordpress melalui plugin lain.
Membuat Sitemap Wordpress Plugin "Yoast SEO"
Ini adalah plugin umum pengguna wordpress sering gunakan, jadi tidak akan terasa asing ketika Anda mendengarnya.
Untuk mengaktifkan plugin Yoast SEO, tidak jauh beda dengan cara sebelumnya kita bahas.
Hanya saja ada tambahan langkah untuk Anda ikuti, sebagai berikut.
- Selesai Anda Aktifkan atau Activate plugin Yoast SEO.
- Silahkan kembali pada halaman utama wordpress.
- Anda cari dan buka menu SEO.
- Pilih bagian General, silahkan Anda langsung pilih aktifkan XML Sitemaps.
- Mau melihat tampilan sitemap? Silahkan pilih ikon tanda tanya di bagian atas button ON OFF.
- Selesai.
Selamat Anda sudah berhasil membuat sitemap di wordpress melalui plugin Yoast SEO!
Oh iyah, selain dua plugin ini masih ada juga beberapa plugin yang bisa Anda gunakan seperti All in One SEO, FV Simpler SEO Pack, SEO Ultimate dan lain-lain.
Itu semua tentunya ada yang berbayar dan ada juga yang gratis, mungkin nanti bisa kita bahas bersama satu persatu.
Caranya tidak terlalu berbeda dan silahkan temukan ya plugin yang cocok untuk Anda!
Cara Submit Sitemap XML
Setelah berhasil melakukan proses membuat sitemap HTML di Blogger dan Wordpress, langkah Anda berikutnya adalah perlu melakukan tindakan submit atau membuat Sitemap XML di Google Search Console Tools dan Bing Webmaster Tools.
Hal ini dilakukan agar situs blog Anda dan teman-temanya mudah dan cepat terindeks oleh mesin pencari atau search engine, baik itu Google maupun Bing.
Oke, kita simak langsung penjelasannya!
Membuat Sitemap XML Google Search Console Tools
Tindakan membuat sitemap XML di Google Search Console Tools adalah sebuah proses meminta pengindeksan kepada mesin pencari agar konten artikel Anda buat dapat muncul pada mesin pencari Google.
Sedikit informasi seputar Google Search Console Tools atau pada umumnya kita kenal dengan singkatan GSC ini merupakan layanan gratis yang terintegrasi dengan Google.
Jadi, di sini Anda tidak perlu khawatir tentang GSC ya!
Sebelum membuat sitemap XML, pastikan Anda sudah terdaftar dan berhasil verifikasi situs blog dengan google search console tools, caranya seperti berikut.
Daftar Google Search Console Tools
- Silahkan kunjungi halaman Google Search Console Tools.
- Login atau Masuk menggunakan akun yang terintegrasi dengan blog Anda.
- Sudah? Silahkan pilih ikon strip tiga sebelah kiri kemudian pilih Telusuri Properti.
- Nah, silahkan pilih +Tambah Properti.
- Jika Anda memiliki Domain, silahkan tulis URL blog Anda (akhiran dot com atau TLD lain) pada bagian tersebut.
- Jika belum memilikinya, pilih bagian Awalan URL.
- Silahkan tulis URL blog Anda (akhiran blogspot atau wordpress).
- Pilih Lanjutkan.
- Selesai.
Sudah melakukan pendaftaran, lanjut pada bagian proses verifikasi blog Anda dengan google search console tools.
Verifikasi Kepemilikan Blog Melalui "Tag HTML"
Pada langkah proses verifikasi ini, silahkan Anda buka platform blogging yang dipakai.
Baik itu blog dari platform blogger maupun wordpress.
Selanjutnya Anda ikuti langkah-langkah di bawah ini.
- Salin atau Copy kode Tag HTML dari Google Search Console Tools.
- Buka platform blogging Anda.
Jika blog Anda dari platform Blogger, begini caranya.
- Silahkan pilih menu Tema atau Theme, pilih ikon segitiga sebelah kata Sesuaikan.
- Pilih Edit HTML, kemudian Anda Tempel atau Paste kode Tag HTML dari Google Search Console Tools.
- Penempatan kode HTML harus berapa di bawah bagian <head> ya!
- Sudah selesai? Silahkan pilih ikon sebelah kanan atau Simpan.
Jika blog anda dari platform WordPress, begini caranya.
- Silahkan ke Plugin yang digunakan.
- Dari halaman admin, pilih navigasi ke menu Plugin menuju General Settings.
- Pilih tab Webmaster Tools, Paste atau Tempel kode Tag HTML dari Google Search Console Tools.
- Pilih Save Changes.
Oke, sudah Anda lakukan semua langkah-langkah di atas.
Lanjut, kembali ke halaman google search console tools kemudian Anda pilih Verify atau Verifikasi.
Selesai dan selamat Anda sudah berhasil melakukan verifikasi situs blog Anda miliki ke google search console tools!
Menambah Sitemap XML
Terakhir setelah Anda lakukan daftar dan verifikasi blog, inilah cara menambah sitemap XML di google search console tools untuk kedua platform blogging seperti blogger dan wordpress.
Begini langkahnya,
- Silahkan kembali ke halaman Google Search Console Tools.
- Pilih ikon strip tiga sebelah kiri.
- Pilih menu Sitemaps atau Peta Situs.
- Tulis di bagian tambahkan dengan tulisan sitemap.xml
Nah, nanti bentuknya akan seperti ini.
https://namablog.com/sitemap.xml
atau
https://namablog.blogspot.com/sitemap.xml
https://namablog.wordpress.com/sitemap.xml
Untuk yang atas jika Anda memiliki Domain, dan kalau yang bawah jika Anda belum memiliki domain.
Langkah yang terakhir, Anda pilih Kirim atau Send.
Oke selesai deh, oh iyah selamat Anda sudah berhasil menambah sitemap XML di google search console tools! Hehee
Membuat Sitemap XML Bing Search Webmaster Tools
Pada bagian ini tidak jauh beda dengan cara bagaimana membuat sitemap XML pada Google Search Console.
Jadi, Anda hanya perlu mengikuti cara sebelumnya untuk menambahkan sitemap XML ini untuk Bing Webmaster Tools.
Selamat mencoba!
Kesimpulan
Dalam artikel ini, kita sudah bersama-sama membahas mengenai bagaimana cara membuat sitemap blog hingga langkah yang terakhir yaitu menambahkan sitemap XML ke google search console.
Akhir kata dari Saya, semoga artikel ini bermanfaat dan terima kasih sudah membaca artikel ini.
Semoga membantu ya blogger!
Post a Comment for "Cara Membuat Sitemap Halaman Blog (Peta Situs HTML dan XML)"